Manfaat jahe bagi tubuh, salah satunya sebagai penurun kolesterol jahat.Sejumlah studi menunjukkan bahwa konsumsi jahe secara efektif mengurangi penyerapan kolesterol dalam darah dan hati. Kandungan gingerol dalam jahe juga memiliki efek antikoagulan yang mampu mencegah penyumbatan pembuluh darah sebagai penyebab utama stroke, dan serangan jantung.. Masih ada sederet manfaat jahe bagi tubuh seperti berikut :
Antiperadangan
Jahe memiliki efek antiperadangan, jahe muncul sebagai alternatif yang lebih baik. Tanpa efek samping, jahe justru menyimpan manfaat baik bagi pencernaan.
Melawan radang sendi
Melihat kuatnya efek antiinflamasi, tak mengejutkan jika jahe juga berperan melawan keluhan arthritis atau radang sendi. Sebuah studi menunjukkan bahwa jahe berperan meredakan pembengkakan dan rasa sakit pada penderita gangguan arthritis.
Memerangi sel kanker
Nutrisi dalam jahe juga membantu meredam perkembangan sel-sel kanker di dalam tubuh. Sejumlah studi mengungkap khasiat ekstrak jahe dalam memerangi beragam kanker seperti kanker ovarium dan usus.
Mengatasi gejala mabuk
Daripada mengonsumsi obat-obatan antimabuk, lebih baik mengonsumsi minuman jahe hangat ketika mulai merasakan gejala-gejala mabuk saat perjalanan jauh menggunakan mobil, pesawat, atau kapal laut. Asupan jahe efektif meredakan rasa mual dan pening yang biasa muncul saat mabuk menyerang.
Mengatasi morning sickness
Ini sangat bermanfaat bagi wanita hamil yang kerap merasakan gejala-gejala morning sickness seperti mual di pagi hari. Minum secangkir air jahe hangat ketika bangun tidur untuk melawan rasa mual dan mencegah muntah. Ini merupakan cara kontrol yang aman bagi kesehatan ibu dan janin.
Antibakteri
Dalam sebuah metode uji laboratorium, jahe menunjukkan efek antibakteri dan antijamur. Jahe mengandung sejumlah besar anti-oksidan zingerone dan dapat melindungi jaringan tubuh dari kerusakan oksidasi.
{ 0 komentar... read them below or add one }
Posting Komentar